5 Kelebihan dan Kekurangan Oli Castrol Terbaru 2024


Jaldayat.com – Setiap kendaraan membutuhkan oli berkualitas untuk memaksimalkan kinerja mesinnya. Oli Castrol bisa Anda jadikan pilihan, apalagi produk terkenal menawarkan banyak keunggulan. Sebelumnya, sudah tahu belum kelebihan dan kekurangan oli Castrol? Simak pembahasan kali ini untuk informasi lengkapnya.

Pada umumnya tiap oli Castrol sudah dirancang khusus untuk memberikan perlindungan terbaik pada mesin kendaraan. Dengan menggunakan formulasi bahan semi sintetik, mesin kendaraan bisa lebih awet digunakan dalam jangka waktu lama. Apakah Anda tertarik menggunakan mesin oli Castrol?

Sekilas Tentang Oli Castrol

Castrol merupakan salah satu produsen oli mobil terkemuka di dunia terdiri atas Castrol GTX, Castrol MAGNATEC, dan Castrol EDGE sebagai pelumas berteknologi tinggi. Perlu Anda ketahui, setiap tipe oli Castrol sudah dibekali dengan kemampuan masing-masing, sehingga sesuai kebutuhan pengendara.

Selain mencari ulasan oli Castrol Power 1, banyak orang penasaran dengan perbedaan berbagai tipe oli Castrol yang sudah disebutkan sebelumnya. Castrol EDGE fokus meningkatkan kinerja mesin, Castrol MAGNATEC membantu melindungi mesin mobil, dan Castrol GTX bisa memperpanjang umur mesin.

5 Kelebihan Oli Castrol Sebagai Pelumas Kendaraan

Kelebihan Oli Castrol Sebagai Pelumas Kendaraan

Awalnya oli Castrol hadir sebagai pelumas mobil, namun kini produknya semakin lengkap khususnya bagi para pengendara motor. Ada oli Castrol Power One Matic digunakan sepeda motor matic, Power 1 motor konvensional, dan tipe lainnya disesuaikan dengan kebutuhan para pengendara.

Baca juga:  10 Kelebihan dan Kekurangan Oli MPX 2 dan Harga 2024

1. Viskositasnya Cocok

Produk oli Castrol memiliki viskositas yang sudah diatur menggunakan transmisi otomatis. Tekstur oli tidak terlalu encer, sehingga kualitasnya terbilang cukup bagus. Anda bisa menggunakannya pada kendaraan bermotor bahkan mobil dengan kondisi operasional berat sekalipun.

Viskositas sangat penting untuk memastikan bahwa oli bisa melumasi seluruh komponen transmisi mesin. Viskositas baik akan membuat gesekan antar mesin semakin berkurang, sehingga mampu membantu merawat mesin kendaraan lebih tahan dalam jangka waktu lama.

2. Memberikan Perlindungan Optimal Pada Mesin

Apa kelebihan dan kekurangan oli Castrol? Ditinjau dari segi kelebihannya, oli Castrol sudah dirancang dengan formulasi khusus mengurangi gesekan antar mesin. Ketika gesekan antar mesin semakin berkurang, tingkat keausan mesin kendaraan bisa dicegah secara optimal.

Apabila kondisi mesin kendaraan terawat, mesin bisa beroperasi dengan baik dalam jangka waktu lama. Tarikan gas kendaraan lebih ringan, sehingga membuat Anda merasa nyaman mengendarai dalam jarak jauh hingga 1800 km sekalipun. Apa kelebihan oli Castrol lainnya?

3. Bisa Memberikan Perlindungan Oksidasi

Saat pelumas serta bahan bakar masuk pada mesin kendaraan, nantinya akan melalui proses  pembakaran yang menghasilkan residu oksidasi. Hasil oksidasi kendaraan biasanya menimbulkan pencemaran lingkungan, sehingga dibutuhkan formulasi khusus sebagai bentuk perlindungan.

Produk pelumas Castrol sudah dilengkapi dengan bahan kimia anti-oksidasi yang bisa memberikan perlindungan dari oksidasi. Proses pelumasannya jauh lebih optimal, endapannya tidak merugikan, dan tekstur olinya lebih kental berkualitas sesuai kebutuhan kendaraan.

4. Lebih Efisiensi Bahan Bakar

Oli Castrol Power 1 Ultimate atau jenis lainnya ternyata memiliki kelebihan dari segi penggunaan bahan bakar. Oli bisa melumasi seluruh bagian mesin kendaraan secara optimal, sehingga dapat mengurangi gesekan antar mesin saat kendaraan sedang menyala.

Baca juga:  9 Kelebihan dan Kekurangan Oli Enduro Racing 2024

Penggunaan oli Castrol bisa membantu lebih hemat penggunaan bahan bakar setiap harinya, oleh sebab itu cocok digunakan untuk mengirit biaya operasional. Pilih pelumas paling tepat bagi jenis kendaraan Anda agar bisa memberikan perawatan mesin secara optimal.

5. Performa Pelumasannya Optimal

Kesalahan dalam memilih pelumas kendaraan bisa menyebabkan risiko fatal diantaranya memicu keauasan mesin dan performa kendaraan tidak nyaman. Oli Castrol sudah diformulasi dengan kandungan bahan semi-sintetik untuk memberikan pelumasan optimal pada mesin kendaraan.

Oli Castrol akan melapisi bagian gigi-gigi, kopling basah, dan bagian lainnya yang cukup penting dalam mesin kendaraan. Pelumas berkualitas akan membantu mengurangi gesekan antar mesin, sehingga tidak mudah overheat saat dikendarai dalam jarak perjalanan tertentu.

5 Kekurangan Oli Castrol

Kekurangan Oli Castrol

Setelah mengetahui berbagai kelebihan yang dimiliki Oli Castrol, selanjutnya ketahui kekurangan yang ditawarkan. Walaupun sudah muncul sejak lama, namun banyak pengguna mengatakan ketersediaannya cukup langka di beberapa lokasi.

1. Lebih Cocok Transmisi Otomatis

Oli Castrol memang bisa digunakan sebagai pelumas sepeda motor serta mobil, namun produknya lebih banyak dimanfaatkan transmisi otomatis. Memang ada beberapa produknya yang sengaja dirancang khusus transmisi manual, namun pengendara perlu memilih tipe paling tepat.

2. Ketersediaannya Cukup Langka

Beberapa tipe produk meliputi oli Castrol Power 1 Matic, Power 1, dan jenis Castrol EDGE cukup sulit ditemukan di pasaran. Tentu menjadi kendala bagi para pengendara yang ingin mengganti oli Castrol tiap bulannya, apalagi lokasi daerah berada di daerah pedalaman tertentu.

3. Harga Produk Mahal

Ketersediaannya yang terbatas membuat oli Castrol terkadang dibandrol dengan harga mahal dari aslinya. Misal harga produk sebenarnya sekitar Rp44.000 per botol 1 liter, beberapa toko otomotif besar bisa menjualnya seharga Rp86.000 per botolnya. Cukup mahal, bukan?

4. Perawatannya Harus Teratur

Penggunaan oli Castrol membutuhkan perawatan teratur, setidaknya pengendara melakukan ganti oli sebulan sekali. Perawatan transmisi kurang teratur akan menyebabkan masalah seperti tarikan gas kasar, bunyi kendaraan berisik, dan membuat mesin kendaraan mudah aus.

Baca juga:  5 Kelebihan dan Kekurangan Oli Rotary R30 2024

5. Kurang Cocok Semua Jenis Kendaraan

Seperti diketahui, saat ini memang banyak sekali merek kendaraan dengan transmisi manual maupun transmisi otomatis. Tidak semua kendaraan cocok menggunakan oli Castrol walaupun produk sudah diformulasi khusus sesuai jenis transmisi, sehingga pengendara perlu selektif.

Sudah tahu kan kelebihan dan kekurangan oli Castrol? Formulasi khususnya memang terbukti sangat berkualitas untuk merawat mesin kendaraan, namun perawatannya perlu dilakukan secara teratur. Pilih produk oli Castrol sesuai kebutuhan kendaraan, sehingga performanya bisa berjalan optimal.

Harga Oli Castrol

Harga oli Castrol di Indonesia tergantung jenis, ukuran serta lokasi tempat Anda tinggal. Berikut kisaran harganya perhari ini:

  • Oli Castrol Magnatec: sekitar Rp 68 ribu sampai Rp 110 ribu per liter atau Rp 350 ribu untuk kemasan 4 liter. Varian Castrol Magnatec Stop-Start bisa mencapai Rp 500 ribu untuk kemasan 4 liter.
  • Oli Castrol lainnya: informasi harga untuk oli Castrol selain seri Magnatec bisa Anda dapatkan di online store atau penjual resmi Castrol.

Baca Juga: