Pilihan Mobil Sedan Bekas Harga 20-40 Jutaan


Pilihan Mobil Sedan Bekas Harga 20-40 JutaanPilihan Mobil Sedan Bekas Harga 20-40 Jutaan adalah segmen pasaran yang mulai “bengkak”. Para pemain dalam segmen ini sering disebut dengan sebutan motuba (mobil tua bangka). Walaupun dengan sebutan tersebut seakan mobil ini terlihat seperti rongsokan, namun mobil-mobil berikut akan memiliki “kemampuan super” jika telah berada dalam genggaman para pehobi yang memang menyukai mobil klasik. Bahkan beberapa diantara mereka rela merogoh kocek untuk biaya restorasi hingga puluhan juta untuk mengembalikan keadaan mobil ini seperti baru, plus sentuhan modifikasi minimalis untuk mengubah tampilannya agar terlihat keren dijalanan.

Selain para pehobi, mobil dengan budget terjangkau ini juga banyak diincar oleh para pemula yang ingin memiliki mobil sekedar pengganti payung, asalkan tidak mogok dan bisa menerobos hujan serta mampu melindungi pemiliknya dari sengatan terik matahari. Begitulah kira-kira istilah kasarnya. Nah, bagi Anda yang termasuk dalam kategori ini, simak baik-baik. Berikut adalah Pilihan Mobil Sedan Bekas Harga 20-40 Jutaan yang telah Jaldayat rangkum dari berbagai sumber.

Pilihan Mobil Sedan Bekas Harga 20-40 Jutaan

Toyota Corolla DX (20 Juta – 30 Jutaan)

Pilihan Mobil Sedan Bekas Harga 20-40 Jutaan pertama diisi oleh Corolla DX. Toyota Corolla DX (KE70) merupakan generasi terakhir dari keluarga Corolla yang masih mempertahankan sistem penggerak denga roda belakang. Mobil ini kembali bersinar dengan gemilang ketika klub pecinta mobil klasik didirikan. Mesin bawaan yang digunakan berkapasitas 1.3 liter 4 silinder karburator dengan kode 4K, mampu menyemburkan tenaga hingga 62 HP. Selain irit, perawatan mesin dan pergantian suku cadang juga terkenal gampang karena bisa berbagi part dengan Toyota Kijang jadul.

Baca juga:  Tips Membeli BMW 320d F30 Bekas

Daihatsu Charmant LD (20 Juta – 25 Jutaan)

Pilihan Mobil Sedan Bekas Harga 20-40 Jutaan kedua diduduki Daihatsu Chramant. Peredaran Daihatsu Charmant di Indonesia memang tak sebanyak dan setenar KE70. Mesin yang digunakan berupa mesin kerjasama antara Daihatsu – Toyota dengan kode 4A. Mesin ini sangat mudah dirawat karena sejatinya mesin 4A adalah mesin asli racikan Toyota dan turut digunakan oleh Corolla Twincam hingga Corolla All New sebelum memasuki era millenium.

Toyota Cressida (25 Juta – 35 Jutaan)

Toyota Cressida merupakan sedan mewah yang diproduksi pada tahun 1985 hingga 1988. Mesin injeksi yang digunakan berkode 1-GE berkapasitas 2,0 liter 6 silinder segaris. Selain bodynya yang kekar, interior di dalamnya juga termasuk dalam kategori luxury. Bagi Anda yang ingin menggunakannya sebagai kendaraan sehari-hari, mobil ini sangatlah cocok. Khususnya untuk modifikasi stanced ala JDM dengan penambahan beberapa asesori, tampilan mobil ini akan berkharisma tinggi.

Honda Grand Civic 1990 (35 Juta)

Rival abadi dari Toyota Twincam ini sangat mudah di modifikasi ke berbagai aliran. Mulai dari AUDM hingga JDM. Walaupun mengusung body kotak, namun mobil ini sangat sedap dipandang mata. Unit yang sangat banyak beredar di pasaran menjadi nilai plus tersendiri bagi mobil ini. Sehingga ketersediaan sparepart lebih terjamin untuk beberapa tahun mendatang.

Baca juga:  Kelebihan dan Kekurangan Mitsubishi Galant Hiu

Suzuki Esteem 1993 (30 Jutaan)

Pilihan Mobil Sedan Bekas Harga 20-40 Jutaan selanjutnya diduduki oleh Esteem. Pabrikan dari logo S memang terkenal memproduksi sedan dengan desain body yang nyeleneh dari pabrikan lain. Yaitu atapnya yang tinggi seperti hatchback. Namun pada masanya, mobil ini mampu bersaing dengan rivalnya seperti Honda Genio dan Toyota Great Corolla.

Honda Accord Maestro 1992 (35 Jutaan)

Awalnya sedan bongsor ini diedarkan dengan menggunakan mesin karburator dengan kode F20Z SOHC 16 katup  4 silinder segaris yang hanya mampu memproduksi tenaga 110 HP pada putaran mesin 6000rpm. Namun seiring permintaan pasar, mobil ini lalu dihadirkan dengan upgrade mesin yang berkode F20A8 SOHC 16 katup  4 silinder segaris yang mampu menelurkan tenaga hingga 145 HP pada putaran mesin 5900 rpm.

Nissan Cefiro (25 Juta – 35 Jutaan)

Pilihan Mobil Sedan Bekas Harga 20-40 Jutaan diisi oleh Ceforo. Sedan produksi Nissan ini tak segemilang beberapa kandidat di atas. Namun setelah ajang drift masuk ke Indonesia, nama Cefiro tiba-tiba melejit drastis dan harganya pun perlahan naik terutama untuk yang berkondisi bagus. Selain harga pasarannya yang murah, pergantian part-part mesin juga termasuk gampang walaupun harganya agak mahal. Meski ukurannya yang bongsor dan panjang, namun handlingnya sangat mudah diprediksi sebab ia membawa gen sedan sport dari keluarga Nissan Coupe.

Baca juga:  Pilihan SUV Bekas Nyaman 80 - 100 Jutaan

BMW 520i E28 (25 Juta – 40 Jutaan)

Mobil dengan tampang sangar khas BMW retro ini telah mengusung mesin injeksi 6 silinder segaris dengan kode M20B20. Mobil yang tergolong sangat maju pada era 80-an ini mampu menelurkan tenaga hingga 120 HP. Interior yang luas, body klasik dan juga irit memiliki daya tarik dengan pesona buasnya. Dengan layout berpenggerak roda belakang, mobil ini juga dapat digunakan untuk ajang drift, namun bukanlah terfavorit.

Demikian sedikit ulasan mengenai Pilihan Mobil Sedan Bekas Harga 20-40 Jutaan berpenggerak roda belakang untuk drift. Semoga berkenan, jika ada yang ingin ditanyakan silakan isi pertanyaan di kotak komentar. Semoga membantu, baca juga :

Pilihan Sedan Bekas 50 Jutaan Terbaik