Review Spesifikasi Ford Ranger Gen 3 All New – Perkembangan sektor pertambangan dan perkebunan di Indonesia sejak tahun 2000 terus beranjak pesat. Iklim serta faktor geografis kebanyakan negara Asia yang terkenal memiliki tanjakan terjal mau tak mau memaksa para pelaku usaha harus memboyong mobil utilitas yang serba bisa dan memiliki daya jelajah yang tinggi.
Satu-satunya kendaraan yang dapat diandalkan adalah Double Cabin. Selain dapat memuat hingga 5 orang, ia juga memiliki bak tambahan di belakang sehingga dapat memuat perlengkapan lain yang dibutuhkan ketika menuju lapangan.
Salah satu double cabin yang memenuhi kriteria di atas adalah Ford Ranger. Ford Ranger yang diulas kali ini ialah generasi ketiga dari seluruh keluarga Ford Ranger di Indonesia, dengan menggunakan kode body T6. Double Cab yang terkenal sebagai The Baby Raptor ini akrab disapa di Indonesia degan nama Ford Ranger Wildtrak, karena varian Wildtrak menjadi tipe tertinggi dari seluruh varian yang disediakan.
Sebenarnya, Ford Ranger ini merupakan sebuah truk pickup mid size yang dirancang Ford. Berdasarkan penjualan di beberapa negara industri perminyakan, ia diposisikan di bawah Ford F150 yang memenuhi segmen full size pickup bersama dengan Toyota Tundra.
Sedangkan di negara Asia khususnya Indonesia, segmen full size pickup tidak dijual karena harganya dianggap terlalu mahal karena mencapai milyaran rupiah serta boros bahan bakar. Maka dari itu, segmen mid size lebih popular karena segmen ini sudah mampu memenuhi segala aspek yang dibutuhkan oleh industri seperti yang telah disebutkan pada paragraf pertama.
Ford Ranger T6 sendiri pertama kali diluncurkan di Indonesia pada tahun 2011 tepatnya ketika penyelenggaraan ajang Indonesia International Motor Show (IIMS). Kehadirannya bertujuan untuk menggantikan posisi dari Ford Ranger Gen2 yang terlihat membosankan karena mengusung desain yang tak jauh berbeda dari generasi pertama sejak tahun 2002 silam.
Dengan perbaruan di setiap sektor, alhasil Ford Ranger terbaru ini benar-benar memikat. Terlebih lagi ketika varian facelift dijual pada penghujung 2015, tampilannya berubah menjadi lebih tambah sangar.
Dalam hal rancang bangun, Ford Ranger T6 ini menjadi basis untuk proses produksi Ford Everest Gen 3 sekaligus kembaran beda pabrikan yakni Mazda BT-50 Pro. Beberapa kompetitor dari Ford Ranger sebelum facelift (prefacelift) antara lain Nissan Navara Gen 2, Toyota Hilux Gen 1, Mitsubishi Strada Triton, Isuzu D-Max Rodeo, serta Mazda BT-50 Gen 1.
Sedangkan untuk kompetitor Ford Ranger Wildtrak facelift yaitu Nissan Navara NP300, Toyota Hilux Gen 2, Mitsubishi All New Strada Triton, Isuzu D-Max Gen 2, dan juga Mazda BT-50 Pro. Satu hal yang amat disayangkan, penjualan mobil ini hanya sampai 2016 saja. Karena di tahun yang sama, Ford memutuskan untuk angkat kaki dari Indonesia dengan alasan penjualan seluruh produk Ford terus menurun dari tahun ke tahun.
Review Spesifikasi Ford Ranger Gen 3 All New
Berikut beberapa informasi penting mengenai Review Spesifikasi Ford Ranger Gen 3 All New yang beredar di Indonesia sejak tahun 2012 hingga pertengahan 2016.
Review Spesifikasi Ford Ranger Gen 3 : Exterior
Kesan pertama ketika melihat eksterior Ford Ranger T6 adalah auranya yang sangat gagah, kekar dan berotot. Meski dibangun satu basis bersama Mazda BT-50 Pro, namun aura keduanya sangat berbeda. Karena tampang BT-50 Pro cenderung lebih kalem serta elegan.
Potongan grill tiga baris horizontal dengan logo oval biru mendominasi bagian depannya. Tepat di bagian bawah, sepasang foglamp turut diikutsertakan sebagai perlengkapan standar guna membantu pencahayaan di malam hari atau untuk menembus kabut ketika musim hujan.
Tak hanya sampai disitu, Ford juga pernah melakukan major facelift terhadap Ford Ranger T6. Tampilannya jauh lebih atraktif tanpa mengorbankan kesan sangar seperti halnya desain dari versi prefacelift.
Perubahan yang paling mencolok ada pada bagian depan, dimana seluruh komponen di moncongnya di desain ulang. Antara lain desain grill baru dengan ukuran lebih besar, bentuk lampu depan lebih sipit dan dilengkapi proyektor, serta lampu kabut dengan desain pipih.
Beralih ke bagian samping, tampangnya cukup macho. Potongan garis pintu sama sekali tidak mengkotak seperti pendahulunya, melainkan ada sedikit lengkungan. Seakan terjadi lompatan generasi yang cukup besar terjadi disini dikarenakan juga adanya pembengkakan dimensi panjang hingga 5.359 mm dan lebar 1850 mm.
Maka tak heran jika banyak offroader langsung jatuh cinta ketika melihat area ini. Apalagi jika dipasangkan dengan ban pacul dan ground clearance dinaikkan, langsung saja Ford Ranger T6 dapat diajak bermain lumpur tanpa takut kandas.
Untuk area samping Ford Ranger T6 facelift, peningkatan yang dilakukan oleh pabrikan terkesan minim. Perbedaan yang tampak kasat mata hanya ada pada model velg yang lebih modern serta pembaruan bentuk pada tangga samping.
Untuk mempertegas desain machonya, Ford membekali area belakang Ranger dengan menggunakan lampu berdesain mengkotak memanjang ke bawah. Dengan masing-masing lampu rem, lampu sein dan juga lampu mundur yang dibatasi aksen mika berwarna merah.
Tak lupa pula, nama Ranger pada pintu bak belakang dicetak menggunakan font berukuran jumbo sehingga dapat dengan mudah dikenali dari jarak jauh. Sayangnya, untuk bagian ini tidak ada bedanya untuk varian facelift dan prefacelift.
Review Spesifikasi Ford Ranger Gen 3 : Interior
Saatnya memasuki area kabin. Kesan pertama adalah interiornya yang cukup baik untuk sekelas truk ringan karena suasananya hampir mendekati interior SUV atau bahkan sedan. Seluruh area interior dibalut menggunakan plastik keras dan memang tampak kurang mewah.
Tapi hal ini ditutupi oleh pemilihan tekstur yang cukup apik pada bagian panel instrumen hingga sentuhan aksen silver pada beberapa bagian. Satu hal yang mengecewakan adalah tombol-tombol pengaturan headunit yang terlalu banyak dan ukurannya kecil-kecil.
Meski hal ini dapat diatasi dengan menggunakan audio switch control pada setir. Selain itu, output suara yang dihasilkan oleh 6 speaker juga terkesan standar, meski dentuman bass cukup terasa pada volume menengah.
Peningkatan atau facelift yang dilakukan juga turut merambah sektor interior. Disini, seluruh perlengkapan dirubah total, mulai dari desain dashboard, kisi-kisi AC, cluster instrumen hingga headunit.
Dashboard ini cukup elegan pada bagian tengahnya, karena seluruh tombol-tombol yang ada pada headunit telah digantikan oleh sosok headunit dengan monitor LCD. Cluster instrumen yang ada di hadapan pengemudi pun cukup modern, karena MIDnya yang berlatar biru dapat menginformasikan seluruh kondisi mobil.
Antara lain takometer, jarak tempuh, penggunaan BBM, dll. Tak lupa pula, khusus varian Wildtrak telah dibekali fitur mewah seperti Lane Keeping Aid, Adaptive Cruise Control, Driver Impairment Monitor dan sensor parkir yang terhubung ke kamera mundur di belakang.
Fitur lainnya adalah konektivitas Bluetooth dan juga voice command sehingga radio, CD, iPod, koneksi telepon hingga sistem pendinginan dapat dikontrol melalui perintah suara.
Secara keseluruhan, kabin Ford Ranger ini tergolong cukup menarik untuk sekelas double cabin. Kompartemen yang disediakan di dalamnya mencapai 20 tempat untuk menaruh barang kecil. Salah satunya yang paling besar adalah glovebox yang dapat menampung sebuah laptop berukuran 16 inci.
Selain itu, posisi mengemudi dapat diraih dengan baik sesuai kebutuhan driver. Tapi untuk area kabin belakangnya masih kalah dari beberapa kompetitor karena ruang sandaran kursinya terlalu tegak dan tidak dapat direbahkan untuk menambah kenyamanan posisi duduk penumpang belakang.
Review Spesifikasi Ford Ranger Gen 3 : Performa Mesin
Desain yang gagah dan kekar pastinya harus ditunjang pula oleh mesin yang bertenaga. Mesin yang digunakan untuk Ford Ranger T6 berupa Duratorq TDCi 4 silinder segaris 16 katup dengan kapasitas 2.2 liter atau lebih kecil dari pendahulunya yang berkapasitas 2.5 liter.
Lantas dengan adanya penurunan kapasitas akan berpengaruh pada tenaga yang juga kecil? Tidak, pada generasi terbaru Ford Ranger ini, tenaga dan torsinya meningkat. Dari awalnya sebesar 141 HP menjadi 148 HP pada putaran 3.700 RPM dan torsi puncak 375 Nm pada putaran 1.500 hingga 2.500 RPM yang awalnya hanya membuahkan 330 Nm pada 1.300 RPM.
Bagi Anda yang menganggap angka-angka di atas terlalu kecil dapat melirik varian dengan mesin berkapasitas lebih besar yaitu Duratorq 3.2 liter TDCi. Mesin turbodiesel ini memiliki konfigurasi 5 silinder segaris 20 katup yang dapat memompa tenaga maksimum hingga 198 HP pada putaran 3.700 RPM serta letupan torsi mencapai 470 Nm pada 1.750 RPM.
Meski kapasitasnya lebih besar, namun konsumsi BBMnya tetap hemat karena mekanisme turbo yang digunakan berupa VGT seperti yang terkenal pada Mitsubishi Pajero Sport Dakar dan juga Toyota Fortuner VNT.
Review Spesifikasi Ford Ranger Gen 3 : Impresi dan Handling
Sebuah mobil pickup atau double cabin biasanya kurang identik dengan kenyamanan karena kebanyakan memiliki bantingan yang cukup keras. Namun hal ini tidak berlaku bagi Ford Ranger T6. Bantingan suspensi depan independent double wishbone dan per daun belakang yang ditopang oleh peredam kejut terasa empuk ketika melalui jalan keriting. Bisa dikatakan hampir mendekati kenyamanan SUV kelas atas. Ditambah lagi dengan kualitas peredamannya yang luar biasa, sehingga suara ribut dari area mesin dan suara angin ketika melaju pada kecepatan tinggi terdengar sunyi di dalam kabin.
Guna memaksimalkan performanya di alam liar, Ford tak lupa membekali Ranger (khusus Wildtrak ) dengan beberapa fitur yang dianggap penting untuk menunjang sistem penggerak 4 rodanya. Antara lain Hill Descent Control, Hill Launch Assits, Traction Control, Adaptive Load Control, Trailer Sway Assist, hingga Rollover Mitigation. Sedangkan untuk fitur keselamatan, terdapat fitur ABS, EBD, BA, airbag di baris depan, Grade Control Logic (khusus matic) dan juga ISOFIX yang berguna sebagai tempat penahan kursi bayi.
Spesifikasi Ford Ranger Gen 3
- Mesin : Duratorq 2.2 Liter TDCi dan Duratorq 3.2 Liter TDCi.
- Konfigurasi : 4 silinder segari 16 katup (2.2 L) ; 5 silinder segaris 20 katup OHV.
- Tenaga : 148 HP @3.700 RPM (2.2 L) ;198 HP @3.700 RPM (3.2 L).
- Torsi : 375 Nm @1.500-2.500 RPM (2.2 L) ; 470 Nm @1.750 RPM (3.2 L).
- Bore x stroke : 86 mm x 94.6 mm (2.2 L) ; 89.9 mm x 100.76 mm (3.2 L).
- Rasio kompresi : 15.7:1 (2.2 L) ; 15.8:1 (3.2 L).
- Konsumsi BBM : 8-9 km/L (dalam kota) ; 10-12 km/L (luar kota).
- Transmisi : Manual 6 percepatan dan matic 6 percepatan.
- Suspensi : Depan Independent Double Wishbone, belakang per daun.
- Rival : Nissan Frontier Navara, Toyota Hilux, Mitsubishi Strada Triton, Isuzu D-Max, serta Mazda BT-50.
- Tahun Penjualan : 2012 – pertengahan 2016.
Kelebihan dan Kekurangan Ford Ranger Gen 3 All New
Berikut beberapa informasi penting mengenai Kelebihan dan Kekurangan Ford Ranger Gen 3 yang dijual di Indonesia dari tahun 2012 hingga pertengahan 2016.
Keunggulan Ford Ranger Gen 3
- Desain sangat macho.
- Daya angkut terbesar di kelasnya.
- Mesin bertenaga.
- Dukungan part modifikasi sudah banyak bertebaran.
- Relatif irit dibandingkan kompetitor.
- Kualitas peredaman bagus.
- Bantingan cukup empuk.
- Harga bekas murah.
Kelemahan Ford Ranger Gen 3
- Tidak ada yang istimewa pada varian terendah.
- Transmisi 6 percepatan hanya ada pada varian tinggi.
- Sparepart mahal dan susah dicari.
- Dealer resmi sudah tutup.
- Harga jual kembali meluncur bebas.
Demikian beberapa informasi penting mengenai Review Spesifikasi Ford Ranger Gen 3 All New yang beredar di Indonesia sejak tahun 2012 hingga pertengahan 2016. Harap diingat, beberapa fitur canggih yang telah disebutkan di atas hanya untuk tipe Wildtrak yang merupakan varian termahal dari seluruh jajaran keluarga Ranger. Sedangkan untuk varian menengah, fiturnya sedikit dipangkas agar harga jualnya dapat bersaing dengan kompetitor sekelas. Baca juga :